Buku ajar ini dibuat sebagai salah satu rangkaian pengembangan model
pembelajaran Pencegahan praktik khitan perempuan yang berbasis berbasis kearifan lokal di Provinsi Gorontalo. Praktik khitan perempuan dalam istilah medis berhubungan dengan pemotongan/pelukaan genitalia perempuan (P2GP). Tujuan pengembangan bahan ajar ini adalah untuk menemukan model konseptual pembelajaran pencegahan Praktik Pemotongan/Pelukaan Genitalia Perempuan (P2GP) dan menghasilkan produk Pengembangan Model Pembelajaran Pencegahan Praktik Pemotongan/Pelukaan Genitalia Perempuan (P2GP) Berbasis Kearifan Lokal di Provinsi Gorontalo.
Harapan kami, semoga buku ini dapat memenuhi harapan para pembaca dan pengguna seperti tenaga pendidik di Fakultas Kedokteran, Kebidanan dan Keperawatan, Dokter Umum, Bidan, Perawat, Mahasiswa Kedokteran dan pemerhati Praktik Pemotongan/Pelukaan Genitalia Perempuan (P2GP).
Tanpa adanya bantuan dari sejumlah pihak, buku ini tidak dapat terwujud dan masih memiliki kekurangan. Oleh karena itu, saran dan kritik akan kami hargai demi perbaikan buku ini kedepannnya.