Judul Buku: Debur Cinta
Penulis: Wieranta
Genre: Kumpulan Cerpen, Sastra
ISBN: 978-602-72500-5-5
Sinopsis:
Dan aku hanya menatap matamu. Sementara itu kau juga menatap mataku. Kita saling menatap. Mata kita bertatapan. Ahoi, pada sebuah titik temu, tatapan itu mencair. Jadi titik-titik resah yang mulai membasahi perasaan kita.
Pertemuan kita tidak setiap hari bisa terjadi. Aku sadari hal ini dalam-dalam. Aku harap kau juga menyadari hal ini pula. Dan apakah perlu aku mencari rumahmu agar bisa bertemu setiap hari? Tidaklah perlu bukan? Itu hanya akan menambah jumlah lukaku. Sebab bagiku kau bagai seorang bidadari yang ada di langit biru.
Antara aku dengan kau ada jurang yang
merentang dengan lebarnya. Ada jarak yang memisahkan kita. Jarak itu terlalu
mustahil untuk dijembatani. Lebih jelasnya, aku merasa diriku tidak mampu untuk
mencapaimu. Bukan karena aku pernah mendengar bahwa kau berhubungan dengan anak
Gama itu, atau bukan karena bapakmu yang kaya dan aku miskin harta. Bukan
karena kau cantik sekali, dan aku tidak tampan, tapi entahlah. Aku sendiri
memang merasa tidak sanggup untuk memilikimu secara utuh dan lengkap. Sebab
pada dasarnya untuk memiliki dirimu diperlukan seperangkat persyaratan yang
harus kuakui sulit untuk memenuhinya. Hal ini aku sadari benar-benar. Tapi
biarlah aku melambungkan khayalku tentang kamu. Setidaknya, biarlah aku mencoba
berilusi bahwa kau telah kumiliki secara utuh dan lengkap. Itu lebih baik,
ketimbang tidak sama sekali. - Kepada
Tyas -